Penampakan Misterius Jelang Piala Dunia Brazil

Brasil akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2014 mendatang. Berbagai persiapan sudah dilakukan negara tersebut, untuk menyambut pesta sepakbola terbesar itu. Namun, ada kejadian cukup menarik ditengah-tengah negara itu mempersiapkan segala sarana dan pra-sarana. Kini, di tempat-tempat terkenal di Brasil muncul simbol dan pesan misterius.

Rio de Janeiro menjadi tempat terkini yang menerima banyak tanda dan simbol misterius pekan ini. Sejumlah pesan tak terjelaskan bermunculan di berbagai sudut kota tuan rumah Piala Dunia itu. Senin pekan lalu, kawasan Leme yang biasanya tenang menjadi perbincangan masyarakat Rio seiring dengan munculnya pesan raksasa bertuliskan "#WINNERTAKESEARTH" yang berpendaran di wilayah perbukitan itu.

"Saya sudah tinggal di Rio sejak lahir dan saya tak pernah menyaksikan hal seperti ini. Saya agak takut karena saya tidak tahu apa arti dari simbol-simbol ini," ujar seorang warga Rio bernama Carlos Perez.

Setelah di Rio, hari berikutnya giliran kawasan yang terkenal di dunia internasional, Copacabana, dengan munculnya teks serupa di tengah-tengah kota. Tamu-tamu di hotel mewah Copacabana Palace sampai-sampai meninggalkan hotel mereka untuk mencari posisi terbaik menyaksikan transmisi pesan yang aneh ini.

Kejadian selanjutnya terjadi di Bukit Santa Marta, dekat dengan patung Kristus Sang Penebus. Muncul sebuah lingkaran raksasa dengan simbol bola sepak di tengah-tengahnya. Fans yang hendak menuju Stadion Maracana guna menyaksikan pertandingan Flamengo melawan Botafogo berhenti dari perjalanan untuk mengambil foto.

Minggu lalu, hologram misterius dengan simbol yang sama muncul di permukaan Gunung Sugarloaf di Rio, kemudian hari berikutnya lapangan sepakbola Hackney Marshes dikejutkan dengan kemunculan ribuan bola sepak berdiameter tiga meter. Billboard raksasa di kawasan sibuk New York, Times Square, juga mendadak menampilkan pesan yang sama.

Selanjutnya, Sebelas pria berjubah serbahitam tampak di antara fans yang keheranan di tribun Stadion Allianz Arena. Sekelompok orang-orang misterius menjadi perbincangan hangat penonton pertandingan Bayern Munich melawan Hertha Berlin di Allianz Arena.

Sebelas pria tak dikenal, masing-masing mengenakan jubah hitam dan duduk sebaris, muncul dengan gerak-gerik aneh secara serempak sepanjang pertandingan yang dimenangkan Bayern 3-2 itu.Paling mencolok dari pakaian mereka adalah simbol lingkaran di bagian dada jubah mereka. Jelas menampakkan logo yang ada kaitannya dengan sejumlah peristiwa aneh sepanjang pekan lalu. Simbol yang sama muncul di sejumlah lokasi, dimulai dari kemunculan hologram di Gunung Sugarloaf, Rio de Janeiro
 

MOAI SANG PATUNG MISTERIUS

Patung batu berbentuk wajah yang terkenal ada di pulau paling terisolasi di dunia, Pulau Paskah. Setidaknya, ada lebih dari 800 patung batu yang disebut Moai tersebar di seluruh penjuru pulau. Bagaimana patung itu ada di sana, misterius!

Patung batu setinggi sekitar 9 meter, berbentuk wajah dan tertanam di tanah menjadi ciri khas kuat pulau ini. Easter Island atau Pulau Paskah memiliki nama asli Rapa Nui. Pada tahun 1722, seorang laksamana dari Belanda datang ke pulau ini pada hari Paskah dan mengaku telah menemukan pulau ini. Dari situ, secara tidak langsung, pulau Rapa Nui berganti nama jadi Pulau Paskah.

Pulau yang awalnya ditemukan pelaut Eropa ini berada di antara Tahiti dan Chile, dikutip dari buku 101 Historic Hideaways. Pulau ini sangat terkenal karena kehadiran Moai yang menyentil rasa ingin tahu para pecinta sejarah. Di luar itu, Rapa Nui merupakan pulau yang hampir tidak mengenal perkembangan zaman.

Kembali ke patung batu yang kuno, konon moai ditemukan sekitar 400 tahun setelah Masehi dan orang Polenasia-lah yang menemukannya. Hal ini diperkuat dengan adanya naskah Rongorongo, menjelaskan mengenai Moai yang hanya ditulis dalam bahasa Oceania.

Bagaimana Moai bisa berada di Pulau Paskah, hal itu masih menjadi misteri. Moai beratnya berton-ton dan sulit dipikir bagaimana masyarakat di zaman dahulu bisa membuat dan membawa patung-patung besar ini.
Salah satu Moai yang jadi favorit para penduduk lokal bernama Poike. Moai ini memiliki ekspresi yang unik yaitu mulutnya yang menganga. Ahu Tahai adalah kumpulan Moai yang paling terkenal. Patung berjejer 5 dengan bentuk dan ukuran yang berbeda jadi daya tarik tersendiri. Apalagi saat matahari tenggelam, siluet Ahu Tahai memiliki daya magis indah yang menghipnotis.

Sumber : newssejarah.blogspot
 

Shambhala,,, Kerajaan Misterius di Himalaya

Ada sebuah kepercayaan yang meyakini bahwa di antara puncak-puncak bersalju Himalaya dan lembah-lembah yang terpencil ada sebuah tempat yang tidak tersentuh, sebuah kerajaan dimana kebijakan universal berada di sana.

Di dalam teks-teks kuno, seperti Kalachakra dan Zhang Zhung disebutkan, kerajaan tersebut bernama Shambahala yang berasal dari bahasa Sansakerta dan memiliki arti Tempat Kedamaian atau Tempat Keheningan. Kerajaan tersebut memiliki ibu kota bernama Kalapa dengan raja dari dinasti Kulika.

Banyak orang berusaha mencari kebenaran akan adanya kerajaan itu, namun tak kunjung menemukannya. Maka ada yang kemudian mempercayainya, dan ada pula yang menganggap hanyalah simbol penghubung antara yang nyata dan yang gaib.

Tetapi, dalam teks kuno Zhang Zhung, kerajaan tersebut memiliki kesamaan dengan Lembah Sultej di Himachal Pradesh. Sedangkan Bangsa Mongolia menyamakan dengan lembah-lembah tertentu di Siberia Selatan.

Di sekitar tahun 1833, menyebutkan bahwa Shambhala terletak diantara 45’ dan 50’ lintang utara. Nicholas Roerich (1874-1947), penganut teosofi melakukan penjelajahan pada tahun 1923-1928 dengan melintasi 35 puncak gunung untuk menemukan kerajaan tersebut. Nazi pun, pada tahun 1930, 1934 dan 1938 pernah mengirim tim ekspedisi pencari Shambhala.

Muncul keyakinan bahwa raja Shambhala yang ke-25, Rudra Cakrin akan memimpin pasukan untuk melawan sebuah pasukan yang jahat dan raja itu akan menjadi pemenang. Alex Berzin, seorang cendekiawan meramalkan bahwa peristiwa itu akan terjadi pada tahun 2424 Masehi.

Ada juga kepercayaan bahwa Shambhala merupakan tempat makhluk luar angkasa yang menurut orang tersebut memiliki perlindungan spritual sehingga sulit ditemukan. Menurut mereka, ada banyak pintu menuju kerajaan Shambhala yang berada diseluruh dunia:

1. Taman Nasional Gua Mammoth di Kentucky, AS
2. Gunung Shasta di California, AS yang juga diyakini terdapat kota Agharta dibawah gunung itu
3. Kota Manaus, Brazil
4. Mato Grosso, Brazil
5. Air Terjun Iguacu, perbatasan Brazil dan Argentina
6. Gunung Epomeo, Italia
7. Pegunungan Himalaya, Tibet
8. Pyramid of Giza, Mesir
9. King Solomon’s Mines
10. North and South Poles

Namun yang jelas, Kerajaan itu belum ditemukan hingga saat ini meski ada yang meyakini bahwa para biksu yang mencari tempat itu sudah menemukan dan tinggal disana.

Sumber : Serunique.com
 

Hebat... Dia Melukis Dengan Mata

Kreatifitas memang tidak ada batasnya. Itulah yang dilakukan oleh seorang seniman asal Argentina bernama Leandro Granato (27 tahun).

Kreatifitasnya bisa dibilang sangat gila, orisinal dan unik. Bagaimana tidak, ia menciptakan karya seni lukis yang sangat unik dan menakjubkan. Dia melukis dengan cara menyemprotkan cat warna yang keluar dari matanya.
 
Dia menghabiskan 800ml cat air yang dibisa keluar dari matanya dan menyemprotkannya ke kanvas. Lukisan uniknya ini dapat dimiliki dengan harga 1.500 poundsterling atau Rp278 juta (kurs Rp 18.578 per poundsterling).

Sumber : memobee.com
 

Hooded,,, Si Hantu Misterius

Hooded si hantu misterius biasanya digambarkan memiliki tinggi 3 meter, mengenakan jubah gelap dengan kerudung, sangat mirip dengan gaya Jawas di Trilogy Star Wars. Biasanya wajahnya di balik kerudung tidak terlihat, tetapi kadang-kadang terlihat dengan mata merah. Jarang fitur wajah Hooded dijelaskan. Kadang-kadang mereka digambarkan lebih tinggi dari yang sering dibicarakan.

Hooded tampaknya sering muncul pada anak-anak dan remaja yang akan beranjak dewasa. Mereka paling sering terlihat pada malam hari dan biasanya muncul menemui saksi saat mereka di tempat tidur (kadang-kadang muncul dalam mimpi) atau ketika terbangun untuk pergi ke toilet atau kegiatan waktu malam lainnya.
Saat terbangun di tempat tidur atau saat bermimpi saksi menggambarkan sosok berkerudung yang terus menatap mereka yang membangkitkan ketakutan luar biasa dan membuat saksi tidak bisa bergerak.

Kadang-kadang getaran atau suara dengungan rendah terasa dan terdengar saat Hooded muncul. Biasanya Hooded dilihat saksi dari tempat tidur dan mengajak mereka ke luar. Sebagian besar terjadi pada mereka yang tinggal dekat dengan hutan. Hooded bisa muncul sendiri atau dalam kelompok. Ketika berkelompok Hooded cenderung mengikuti satu sama lain dalam pola yang teratur.

Reaksi para saksi bervariasi dari ketakutan hingga muncul rasa ingin tahu untuk mengetahui makhluk ini secara lebih dekat. Saksi lain percaya bahwa makhluk mencoba untuk berkomunikasi dengan mereka melalui telepati dan perasaan emosional. Beberapa saksi menggambarkan pengalaman itu sebagai mimpi tetapi terasa sangat nyata.

Makhluk berkerudung ini telah dilihat juga oleh orang-orang ketika mereka mengemudi dan keluar pada malam hari dan berjalan melintasi jalan yang sepi di tengah daerah pertanian dan di ladang yang dekat dengan daerah hutan. Hooded begitu popular di dunia Barat sehingga tidak mengejutkan jika makhluk ini diangkat juga dalam film Harry Potter yang mencerminkan makhluk paling mengerikan.
 

Wow... Hyperion, Pohon Tertinggi Didunia

Pohon tertinggi di dunia adalah coast redwood (Sequoia sempervirens), dijuluki Hyperion, nama seseorang dalam mitologi Yunani. Pohon ini tingginya kurang lebih 115,72 m (379,7 kaki)! Pohon besar ini ditemukan baru pada bulan Agustus 2006 di bagian terpencil di Redwood National Park, California oleh naturalis Chris Atkins dan Michael Taylor. Pengukuran pertama mereka dilakukan dengan peralatan laser secara profesional berdasarkan ilmu ukur sudut.

Coast Redwood, merupakan salah satu dari tiga jenis pohon Sequoia, bersama-sama dengan giant sequoia (Sequoiadendron giganteum) dan dawn redwood (Metasequoia glyptostroboides). Coast redwood tumbuh di daerah, pantai sepanjang Samudra Pasifik di barat dan barat laut Amerika Serikat (kebanyakan California). Ini adalah pohon tertinggi di dunia.

Pada bulan September 2006 pohon itu diukur kembali oleh Steve Sillett. Kali ini dilakukan dengan cara yang paling akurat: ia naik ke atas pohon untuk menjatuhkan/menjulurkan pita panjang dari puncak langsung ke tanah. Pengukuran ini difilmkan untuk National Geographic. Pada bulan Juni dan Juli 2006 beberapa pohon tinggi lainnya ditemukan: "Helios" (nama dewa matahari Yunani), (114,09 m), "Icarus" (113.14 m), dan "Daedalus "(110.76 m).

Penemuan-penemuan pohon tinggi tahun 2006 ini memang luar biasa: pohon-pohon tampak tumbuh di lereng dan bukan di tengah-tengah lembah di mana air paling banyak, dan di mana semua pesaing sebelumnya untuk "pohon hidup tertinggi di dunia", tumbuh. Ini berarti bahwa bukan tidak mungkin bahwa ada pohon yang lebih tinggi, karena lokasi mereka, jarang dikunjungi orang.

Pada tahun 2007 Chris Atkins dan Michael Taylor sudah memindai sebagian besar lokasi-lokasi baru yang tak terduga. Mereka pikir sudah kecil kemungkinan ada pohon yang lebih tinggi dari Hyperion akan ditemukan, tapi kita tidak pernah benar-benar tahu.

Hyperion ini adalah pohon yang cukup beruntung: hanya beberapa ratus meter dari pohon ini adalah daerah terakhir dari lokasi penebangan hutan di tahun tujuh puluhan. Sekitar dua minggu sebelum Hyperion juga akan diserang oleh gergaji rantai, lembah ini dimasukkan ke daerah yang dilindungi, Redwood National Park selama pemerintahan Carter. Perusahaan penebangan yang tahu daerah ini akan dilindungi, bekerja 24 jam sehari tiap minggu di lembah-lembah yang luas dan terus melakukan penebangan hutan redwood yang telah ada di sana jauh sebelum manusia memasuki lembah-lembah tersebut. Pada tahun tujuh puluhan, hanya 15% dari hutan redwood yang tersisa, saat ini hanya 4% yang masih ada dan bahkan hari ini, saat Anda membaca ini, hutan tua di California sedang ditebangin.
 
Untuk menunjukkan gambaran seberapa tinggi 115,72 m (379,7 kaki) itu kepada anda, bayangkanlah: tinggi Big Ben di London adalah 96,3 m (316 kaki), bahwa dari patung Liberty adalah 46,5 + 46,9 m (151 + 154 kaki), sehingga kedua konstruksi tinggi sebagian besar lebih rendah dari pohon-pohon ini. Menurut standar redwood, Hyperion masih cukup muda dan masih terus berkembang dan tumbuh. Sillett berpikir pohon ini mungkin "baru" 600 tahun usianya, yaitu sekitar 20 tahun jika dia manusia.

Sampai Juli 2006 Sequoia sempervirens tertinggi yang dikenal adalah "Stratosphere Giant". Tingginya adalah 112,83 m (10 kaki lebih rendah dari Hyperion, diukur pada tahun 2004, Steve Sillett) dan ditemukan pada bulan Agustus tahun 2000 (oleh Chris Atkins) di Humboldt Redwoods State Park, California, di mana banyak pohon raksasa tumbuh. Sangatlah sulit untuk melihat kemegahan dan tinggi pohon tersebut dari foto. Foto di bawah ini memberikan sedikit rasa skala.: Bandingkan pemanjat berbaju biru dengan pohonnya

Sama seperti halnya dengan raksasa lainnya, "Giant Federation" (112 m), lokasi tepat nya dirahasiakan oleh penjaga taman untuk menghindari serbuan wisatawan berkunjung ke pohon ini. Ini bisa mengganggu keseimbangan ekosistem yang rapuh dari hutan dan dapat membahayakan pohon secara langsung: di masa lalu sudah ada pohon-pohon tinggi yang merana karena menjadi terlalu populer

Perhatikan bahwa meskipun pohon hidup tertinggi di dunia adalah redwood coast, pohon hidup terbesar di planet ini adalah spesimen dari spesies terkait, yaitu giant sequoia. Giant Sequoia terbesar bernama "General Sherman".

Sumber : Vivanews